Profil

LBC Fapet Unpad terbentuk pada tahun 1998, saat itu hanya sekumpulan mahasiswa–mahasiswa yang sekedar mencari keringat saja. Pada tahun 2006, Livestocker Basketball Club mulai diresmikan ke dalam keluarga Mahasiswa (KEMA) Fapet Unpad. Perintis sekaligus ketua pertama LBC yaitu Fauzi Septiansyah angkatan 2005. Tidak hanya terfokus pada teknik permainan bola basket saja, LBC juga mempelajari bagaimana berorganisasi yang baik berdasarkan prosedur legal dan menyelenggarakan event yang tentunya tidak diluar bidang yang kita jalani, kehadiran LBC diharapkan dapat memberikan dan menghasilkan hal yang bermanfaat, baik didalam lapangan maupun diluar lapangan serta prestasi yang membanggakan dan menjaga nama baik Fakultas Peternakan Unpad. Perlu digaris bawahi, LBC ingin belajar basket dari awal, LBC membuka pintu selebar-lebarnya dan akan dilatih dari amatir hingga mahir, so don`t doubt and join us.


Visi

Menjadi unit kegiatan mahasiswa fakultas peternakan yang mengedepankan sportifitas, solidaritas dan kekeluargaan.


Misi

  • Mewujudkan rasa sportifitas, solidaritas dan kekeluargaan setiap anggotanya.
  • Menyelenggarakan kegiatan yang dapat meningkatkan kompetensi setiap anggotanya.


Hubungi Kami

Line : edw3448a

Intagram : lbc.official_

Email : lbcfapet@gmail.com